Visi dan Misi

Sebagai oleh-oleh Bumi Pasundan, Siliwangi Bolu Kukus (SBK) sudah me-launching store pertamanya di Stasiun Bogor pada hari ini, Jumat, 25 Oktober 2019. Hari pertama bahwa SBK sudah bisa dibeli secara luas.

SBK diproduksi dengan tujuan melestarikan budaya Bumi Pasundan melalui wisata kuliner yang sejalan dengan visi dan misi perusahaan. Visinya adalah kearifan lokal yang menyehatkan, menyejahterakan, dan terbaik.

Sedangkan misinya, yaitu 1) Dari Indonesia, oleh Indonesia, dan untuk Indonesia; 2) Menciptakan produk yang berdaya saing dengan nilai-nilai kearifan lokal Indonesia; 3) Meningkatkan kompetensi sumber daya manusia dan proses berdasarkan filosofi-filosofi Ketuhanan dan keilmuan serta teknologi;

4) Meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menciptakan lingkungan yang sehat. Semoga semua itu mengerucut pada budaya yang menyehatkan, menyejahterakan, membahagiakan, lokalitas yang arif, dan humanis.

8 (delapan) varian rasa yang langsung diluncurkan adalah Susu Lembang, Stroberi Ciwidey, Kopi Bogor, Ubi Cilembu, Ketan Kelapa, Alpukat Mentega, Brownies Coklat, dan Talas Bogor. Semuanya diproses hingga menjadi bolu kukus yang sehat, sehingga dapat menyejahterakan siapapun yang terlibat.[]

Instagram Kami

Cannot call API for app 380204239234502 on behalf of user 10221776974839195